Jumat, 15 Mei 2020

Jurnal 2 tahap kupu-kupu bunda cekatan #batch1

Pada tahap ini saya memutuskan untuk menjadi mantee pengarsipan digital dari mentor  bernama Bunda Siti Mashunah iip dari regional Kalimantan Selatan.

Pengarsipan  digital yang awalnya dipelajari maksudnya pengarsipan dokumenyang dilakukan melalui drive google, evernote dan lainnya.

Pengalaman beliau lainnya di bidang perintisan organisasi/komunitas, manajemen pengetahuan khususnya pengarsipan digital, bahasa inggris basic dan tahsin dasar.

Pengarsipan digital yang dipelajari fokus ke file referensi belajar pribadi atau organisasi. Aplikasi yang digunakan diantaranya rencana evernote yaitu aplikasi  untuk menyimpan catatan/artikel/gambar dll berbasis cloud. Jadi tidak hilang jika HP rusak dan bisa diakses dari beragam perangkat digital lain.

Awal pelajaran yang ditanyakan yaitu bagaimana mengirim folder  di google drive via email. Tutorial diberikan melalui messenger  facebook dalam bentuk power  point. Beserta audio penjelasannya dilampirkan. Untuk berbagi link via google drive, maka akses berbagi link bisa diaktifkan di drive kita, penerima email bisa melihat dokumennya.

Untuk  praktek video call sebagai sarana komunikasi maka dikirimkan tujuan dan rencana skill assesment, melaui whatsapp.

Untuk saat ini digunakan voice note dari Bunda Siti Mashunah. Beliau yang dalam perannya sebagai sekretaris  iip regional kalimantan selatan, sering menggunakan sarana ini dalam tugas-tugas keskretariatannya.

Sementara, saya masih baru dalam penggunaan google drive ini. Biasanya hanya untuk arsip yang dibagikan  dari link pemateri whatsapp. Atau sebagai arsip dokumen yang sudah di scan. selanjutnya akan dipelajari lebih luas tentang penggunaan drive google ini.