Kamis, 08 Juni 2017

NHW#4 MENDIDIK DENGAN KEKUATAN FIITRAH

MENDIDIK DENGAN KEKUATAN FIITRAH

Misi Hidup : Memberikan kontribusi melalui bidang perpustakaan anak, remaja, keluarga, dan masyarakat
Bidang : Perpustakaan, Reading, Writing, Publishing, education
Peran : Pelayanan, konsultasi, Pelatihan

Ilmu-ilmu yang diperlukan untuk menjalankan misi hidup tersebut. Untuk bisa menjadi ahli di Bidang Perpustakaan lingkup anak, remaja, keluarga dan masyarakat, maka tahapan ilmu yang harus dikuasai adalah sebagai berikut ;

1. Pembaca Pemula : Ilmu-ilmu seputar pengenalan perpustakaan, pengenalan buku dan jenis bacaan, Bacaan Anak, Bacaan Remaja, Bacaan Umum, Manfaat membaca, Keahlian Membaca.

2. Pembaca Madya : Ilmu-ilmu seputar Menulis,  Membaca buku untuk keahlian, Membaca sesuai minat, hobi dan bakat, membaca untuk profesi
3. Pembaca Produktif : Membaca untuk kemandirian Finansial, Membaca untuk membuat buku,
4. Pembaca Utama : Membaca untuk mengedukasi orang lain, pembaca yang banyak berbagi manfaat kepada banyak orang, membaca untuk riset ( workshop, seminar, talkshow, riset)

Milestone untuk memandu setiap perjalanan dalam menjalankan misi hidup diawali usia 20-60 th,
( jarak 10 tahun = 10.000 jam terbang di tiap tahap), misalnya 8 jam waktunya didedikasikan untuk mencari ilmu, mempraktekan dan menuliskan hal tersebut yang telah ditetapkan.

KM 0- KM 1 Menguasai Pembaca Pemula
KM 1-KM 2 Menguasai Pembaca madya
KM 2-KM 3 Menguasai Pembaca Produktif
KM3 -KM4 Menguasai Pembaca Utama